Apple
memiliki rencana besar di Indonesia, yakni rencana pembangunan pusat penelitian
dan pengembangan (R&D). Bahkan, rencana pembangunan gedung R&D itu
sudah diutarakan oleh perwakilan Apple kepada Menteri Komunikasi dan
Informatika (Menkominfo) Rudiantara.
Rudiantara
dalam acara pembukaan Indocomtech 2016 mengungkapkan, perihal perizinan tengah
diajukan oleh Apple. Menteri yang menggantikan sosok Tifatul Sembiring itu
mengatakan, pembangunan gedung tersebut akan dilakukan pada tahun 2017
mendatang.
Rudiantara
pun menjelaskan, pembangunan gedung R&D merupakan persyaratan yang harus
dilakukan oleh Apple kalau ingin memasarkan produknya ke tanah air. Dia
menjelaskan, kalau gedung itu tidak didirikan pada tahun 2017, maka Apple bakal
tidak boleh dagang di Indonesia.
Seperti
diketahui, Pemerintah Indonesia saat ini tengah menggenjot berbagai perusahaan
teknologi luar negeri untuk menghadirkan fasilitasnya ke tanah air. Hal ini
dilakukan sebagai bagian dari pelaksanaan aturan tingkat kandungan dalam negeri
(TKDN) sebesar 30% untuk produk ponsel yang dipasarkan di Indonesia.
I
Gusti Putu Suryawirawan Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat,
Transportasi dan Elektronika Kementerian Perindustiran pernah mengungkapkan
nilai investasi Apple terkait rencana pembangunan gedung R&D ini. Dikutip
dari Kompas Tekno, Suryawirawan mengatakan bahwa uang sebanyak 48 juta USD atau
setara 626,7 miliar siap digelontorkan dalam kurun tiga tahun di Indonesia.
No comments:
Post a Comment
Please leave your comment for complaints and inquiries. We apologize if we do not reply to your comments, because we can not get online 24 hours. So please remain patient because you keep your comments we read. Regards admin